oleh

Derita Efusi Pleura, Ongki Pemuda Asal Kerinci (Kubang ) Butuh Uluran Tangan

Wartacika.id KERINCI, — Nasib pilu harus menimpa Ongki Panmauren(31), seorang pemuda yang beralamat di Desa Kubang Gedang, Kecamatan Depati VII, Kabupaten Kerinci yang didiagnosa menderita Efusi Pleura yakni penumpukan cairan di antara jaringan yang melapisi paru-paru dan dada.

Ongki yang awalnya terserang penyakit Efusi Pleura sejak sebulan terakhir ketika bekerja di Malaysia akhirnya bisa diterbangkan ke Jakarta untuk dirawat di RS Polri Dr.Sukanto Kramat Jati Jakarta Timur.

Namun sungguh miris keadaan Ongkisaat ini lantaran kondisi yang tak kunjung membaik, ditambah lagi keberadaan yang jauh dari keluarga membuat dirinya terpaksa berjuang seorang diri melawan penyakit yang ia derita.Hasil Rontgen Ongki Panmauren

Baca Juga:  APH Diminta Usut Dugaan Korupsi Dana Desa 2020-2022 Desa Perikan Tengah

Diceritakan Eki, sahabat sekaligus ketua alumni angkatan pertama TPTL SMKN 2 Sungai Penuh yang juga sebagai penggagas penggalangan dana untuk Ongki menyebutkan bahwa Ongki butuh uluran tangan kita semua, agar membantu meringankan beban Ongki, baik di segi pengobatan hingga kepulangannya nanti ke Kabupaten Kerinci tanah kelahirannya.

“Saya mengajak semua masyarakat Kerinci, mari kita bantu saudara kita Ongki yang tengah berjuang melawan penyakitnya di Jakarta, terutama pemerintah daerah, anggota DPRD, pengusaha, atau siapapun itu agar terketuk hatinya untuk membantu meringankan beban saudara kita ini” ungkap Eki kepada awak media Detikbrita.com.

Eki menambahkan bahwa untuk saat ini donasi bisa dikirimkan melalui no Rekening BRI (5560.01030774.53.9)

Baca Juga:  Pantau Stok BBM dan Antisipasi Antrian Panjang Polres Sarolangun Lakukan Patroli ke SPBU

atas nama EKI PUTRA (WA:08526682736).

Lebih lanjut ia berharap agar siapa saja yang bisa mengakses informasi ini bahwa tidak hanya donasi bahkan setidaknya bisa membantu dengan mendo’akan agar Ongki dapat segera pulih dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga di Kerinci. (Supri)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BERITA TERKAIT