oleh

Kapolsek Kota Sungaipenuh Beserta Anggota Bagikan Masker Kepada Masyarakat 

WARTACIKA.ID, Sungai Penuh – Kapolsek Sungai Penuh Bersama anggotanya membagikan masker secara gratis kemasyarakat pengunjung, penjual wilayah pasar tanjung bajure Kota Sungai penuh Rabu (03/03/2021).

Kapolsek Sungai Penuh, Iptu Yudistira, S. Sos mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat, dalam mematuhi protokol kesehatan, dan menekan penyebaran Covid-19.

Menurut IPTU Yudistira, S.Sos masih ada warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid 19 ini. Karena itu sebagai wujud kepedulian pemerintah kepada warga, pihaknya membagikan masker tersebut secara gratis, sekaligus memberikan edukasi.

Selain membagi masker, petugas juga mensosialisasikan tentang PPKM mikro yang sekarang mulai dijalankan.

“Kita harus memulai membatasi dari yang terkecil seperti keluarga dan setingkat RT RW agar bisa menjalar ke yang besar, dengan begitu penyebaran Covid 19 bisa kita tekan, tapi juga dibutuhkan kesadaran masyarakat,” Kata Kapolsek Sungai Penuh.

Baca Juga:  Menambah Wawasan Ilmu Jurnalis, Ketua PWI Jambi Kunjungan ke Melbourne Australia.

Kapolsek Kota Sungai penuh Menghimbau kepada Masyarakat  Sungai Penuh maupun pengunjung mari kita jaga kesehatan, pakai masker, jaga jarak dan cuci tangan agar kita terhindar dari wabah Copid 19.

(Humas Polres Kerinci)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BERITA TERKAIT